JILBAB BERGO MARYAM

Gambar
Dapatkan Aneka Jenis Produk Jilbab Bergo Maryam di toko kami, Salah satu toko grosir yang cukup lengkap dan yang pasti murah hanya di decimalstore . mulai dari bergo maryam standar, bergo maryam jumbo dan bergo maryam 2 layer. -Hijab Bergo Maryam Ukuran Standar- Rp. 35.000 -Hijab Bergo Maryam Ukuran Jumbo- Rp. 40.000 -Hijab Bergo Maryam 2 Layer- Rp. 50.000 Untuk pemesanan silahkan hubungi : 085647679951 Hijab Murah dan Berkualitas Hanya di Decimals Store Hijab Decimals Store Hijab LSP Susilowati Sairin Resti

Tips Memilih dan Memakai Hijab Sesuai Bentuk Wajah

 Tips Memilih dan Memakai Hijab Sesuai Bentuk Wajah

Apa sih yang selama ini menjadi pertimbangan Sista saat membeli hijab? Selain faktor kenyamanan atau motif yang bagus, menyesuaikan bahan hijab dengan bentuk wajah ternyata juga penting untuk dilakukan, lho. Begitu pun saat hendak mengkreasikan hijab, sebaiknya pertimbangkan dulu bentuk wajah yang Sista miliki dengan gaya kreasi yang akan dibuat.

Sebab, meski sekilas terlihat sama saja, nggak semua model atau bahan hijab ternyata cocok digunakan pada setiap bentuk wajah. Biar nggak bingung dan bisa selalu tampil modis dengan hijab yang tepat, ketahui tips memilih dan memakai hijab sesuai bentuk wajah berikut ini yuk, Sis! 

1. Tips Memilih dan Memakai Hijab untuk Wajah Bulat 

Model hijab dari bahan ringan cocok untuk pemilik wajah bulat.

Salah memilih bahan atau style hijab bisa cukup merugikan buat Sista yang memiliki wajah bulat. Sebab, penggunaan jilbab yang kurang tepat rentan membuat wajah tampak lebih penuh dan berisi. Untuk menghindarinya, pilih jilbab yang terbuat dari bahan ringan seperti sifon atau ceruti. Dalam hal stylingSista sebaiknya menghindari gaya dengan banyak lilitan yang mengitari kepala. 

Sebaliknya, gunakan gaya-gaya simpel seperti mengikat kedua sisi jilbab ke belakang leher atau membiarkan sisi jilbab jatuh di bahu. Manfaatkan juga penggunaan ciput atau inner untuk memberikan efek tirus pada pipi Sista. Oh ya, Sista juga bisa menjadikan tulang pipi sebagai patokan saat memakai hijab. Pakai kerudung hingga melewati batas tulang pipi, untuk menciptakan ilusi wajah lebih lonjong dan tirus. 

2. Tips Memilih dan Memakai Hijab untuk Wajah Persegi 

Gaya hijab bertumpuk bisa menyamarkan rahang Sista yang tegas. 

Memiliki rahang yang cenderung kotak dan garis wajah tegas adalah beberapa ciri-ciri bentuk wajah persegi. Kalau Sista memiliki bentuk wajah ini, menggunakan hijab dengan motif-motif besar sebaiknya dihindari, karena bisa membuat wajah terlihat semakin lebar. Dalam hal pemilihan bahan, jilbab yang terbuat dari bahan sedikit kaku seperti katun bisa dijadikan pilihan tepat. Bahan katun yang kaku bisa dibentuk hingga menutupi area dagu, sehingga membuat wajah Sista terlihat lebih lancip dan tirus. Untuk menyamarkan rahang yang kotak, Sista juga bisa bereksperimen menggunakan style hijab bertumpuk melingkari kepala. 

3. Tips Memilih dan Memakai Hijab untuk Wajah Lonjong 

Motif abstrak besar bisa mengimbangi bentuk wajah lonjong.

Khawatir wajah terlihat semakin panjang dan nggak proporsional adalah salah satu kekhawatiran yang kerap dialami para pemilik wajah lonjong. Untuk menghindari hal itu, Sista bisa mengakalinya dengan menggunakan hijab berbahan tebal agar wajah tampak lebih berisi. Tak hanya itu, hijab dengan motif abstrak besar juga dapat membantu memberi kesan penuh pada wajah dan membuatnya terlihat lebih proporsional. Untuk hindari menata bagian atas hijab hingga membentuk sisi terlalu runcing atau melancip. Sebab, hal ini akan membuat wajah Sista terlihat semakin lonjong. Menutupi sebagian dahi dengan inner juga bisa menjadi cara mudah untuk menyeimbangkan wajah panjang Sista dan membuatnya terlihat lebih proporsional. 

4. Tips Memilih dan Memakai Hijab untuk Wajah Berbentuk Hati

Jilbab bahan spandek bisa menyamarkan bentuk dagu yang tajam. 

Sesuai namanya, heart-shaped face memiliki ciri-ciri bentuk dagu yang lancip dan dahi yang cenderung lebar. Karena itu, pemilik bentuk wajah ini paling cocok menggunakan model atau gaya hijab yang longgar di bagian bawah. Sebagai contoh, Sista bisa membiarkan bagian bawah hijab menjuntai di depan dada atau memakai model pashmina yang hanya dililitkan di sekitar kepala tanpa menggunakan peniti. Hal ini akan berguna membuat bagian bawah wajah yang kecil terlihat lebih berimbang dengan bagian dahi yang lebar. Selain itu, hijab dari bahan spandek juga cocok digunakan pemilik heart-shaped face karena dapat memberikan kesan lebih lembut pada dagu yang runcing. 

Dengan pemilihan model dan bahan hijab yang sesuai dengan bentuk wajah, Sista bisa lebih percaya diri menjalani aktivitas sehari-hari. Nggak perlu risau dan khawatir lagi deh akan salah memilih gaya berhijab yang kurang sesuai. Semua bisa diakali asalkan Sista tahu trik yang tepat, kok!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

10 Tips padu padan warna baju dan hijab agar enak dipandang

Tips Memilih Hijab Bergo yang Sesuai dengan Bentuk Muka

JILBAB BERGO MARYAM